SINOPSIS My Amazing Boyfriend 2 Episode 1 – 28 Terakhir (Mike D’Angelo)

Sinopsis My Amazing Boyfriend 2
Sinopsis My Amazing Boyfriend 2

SINOPSIS/ Cerita Tentang My Amazing Boyfriend 2 (Unforgettable Impression). Jangan bilang belum pernah menonton drama China “My Amazing Boyfriend“? C-Drama tersebut adalah salah satu drama yang sangat populer yang di adaptasi dari drama Korea terkenal “My Love From the Star” yang di bintangi oleh aktor ganteng Kim Soo‑hyun. Nah untuk awal tahun 2019 ini akan ada season kedua dengan judul “My Amazing Boyfriend 2” atau juga dikenal dengan “Unforgettable Impression“.

Drama China “My Amazing Boyfriend 2” memang sebelumnya di bintangi oleh aktor asal Korea Selatan dan Aktris dari Cina. Namun karena adanya pembatasan larangan dari pemerintah China untuk menerima aktor asal Korea, akhir tim produksi memutuskan untuk mendatangkan artis-artis baru yang akan membintangi drama “Unforgettable Impression“.

Sinopsis My Amazing Boyfriend 2
Sinopsis My Amazing Boyfriend 2

Walaupun serial drama “My Amazing Boyfriend 2” merupakan season kedua, namun beberapa kabar mengatakan bahwa alur cerita drama ini tidak ada kaitannya dengan cerita di musim pertama. Untuk pemeran utama drama Cina “Unforgettable Impression” adalah aktor terkenal Mike D’Angelo yang memiliki wajah ganteng dan termasuk favorite Admin, Dia berasal dari Thailand yang sebelumnya pernah membintangi drama China “My Little Princess“.

Kali ini aktor terkenal Mike D’Angelo akan beradu akting dengan aktris asal Cina Yu Shu Xin atau Esther Yu untuk menjadi pemain drama “My Amazing Boyfriend 2“, Kemudian ada juga Li Ge Yang Tian Yi Tong dan Wei Zhe Ming. Oke sekarang bisa di simak Sinopsis My Amazing Boyfriend 2 selengkapnya.

Daftar Isi

SINOPSIS My Amazing Boyfriend 2 :

Di season pertama mengisahkan tentang manusia yang hidup lebih dari ratusan tahun, namun untuk season kedua ini akan berbeda cerita namun tetap perpaduan fantasy dan supernatural pada alur cerita tentang manusia yang di luar normal akan menjadi inti dari drama seri ini.

Kisah awal akan nampak sama seperti season pertama dimana seorang bernama Tian Jing Zhi (Yu Shu Xin) mengalami kecelakaan mobil dan Dia diselamatkan oleh seorang bernama Xue (Mike D. Angelo) sosok mutasi genetik.

Dua orang tersebut mengalami penderitaaan dan kesalahpahaman satu sama lain dan akhirnya jatuh cinta. Namun untuk tidak membiarkan Tian Jing Zhi melangkah lebih jauh ke dalam Xue, Dia memilih meninggalkannya. Namun sebenarnya Xue tidak pergi, hanya tinggal di dekat dan mengawasi Tian Jing Zhi dari dekat.

Kelompok tertentu dari peneliti menemui Tian Jing Zhi dan Dia sedang meng4ndung. Semua permasalahan akhirnya di mulai disini! Dapatkah Xue Ling Qiao selalu berada di sisi Tian Jing Zhi?

==============================
Detail Tentang Drama My Amazing Boyfriend 2 :
==============================
Judul : My Amazing Boyfriend 2
Judul Lain : Unforgettable Impression/ Wo De Qi Miao Nan You 2/ My Wonderful Boyfriend 2/ 我的奇妙男友2
Genre : Romance, Fantasy, Comedy, Action, Supernatural
Episodes : 28 (dua puluh delapan)
Sutradara : Ding Zi Guang
Penulis Naskah : Shui Qian Mo
Stasiun Channel : Tencent TV
Negara : China
Di tayangkan pada : 14 Februari 2019

 

Detail Daftar Pemain My Amazing Boyfriend 2 :

Mike D. Angelo berperan sbg Xue Ling Qiao
Yu Shu Xin berperan sbg Tian Jing Zhi
Li Ge Yang berperan sbg Zhen Yi Jiao
Tian Yi Tong berperan sbg Ye Mei Xiao
Wei Zhe Ming berperan sbg Jiang Yi Heng
Yang Zhi Ying berperan sbg Bai Lu
Liu Guan Xiang berperan sbg Qiu Yue Bai
Fu Jia berperan sbg Li Yan Zhi
Yang Yi Fei berperan sbg Feng Dong Dong
Qin Pei berperan sbg Qiu Gui Lin
Tian Li berperan sbg Qiu Mei Yun (Ibu Tian Jing Zhi)
Zhang Li Wei berperan sbg Bapak Tian Jing Zhi

 

Link SINOPSIS My Amazing Boyfriend 2 Episode 1 – 28 Terakhir (Mike D’Angelo) :

Sinopsis My Amazing Boyfriend 2 Episode 1 : Sinopsis
Sinopsis My Amazing Boyfriend 2 Episode 2 : Sinopsis
Sinopsis My Amazing Boyfriend 2 Episode 3 : Sinopsis
Sinopsis My Amazing Boyfriend 2 Episode 4 : Sinopsis
Sinopsis My Amazing Boyfriend 2 Episode 5 : Sinopsis
*link belum tersedia, mohon di tunggu*

Baca juga,
Sinopsis How, Boss Wants to Marry Me
Sinopsis Time Teaches Me to Love

0 Shares:
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like