Tentangsinopsis.com – Sinopsis Shooting Star Episode 12, Cara pintas untuk menemukan spoilers lengkapnya ada di tulisan yang ini,Baca Episode Sebeleumnya Disini.
Melihat Tae Sung yang pingsan, Han Byeol segera berlari menghampirinya dan memeluk Tae Sung seraya menyembunyikan wajahnya. Soo Hyuk datang, memarahi para reporter, membuat para repoerter agak menjauh. Jung Yeol menghentikan mobilnya tepat di hadapan mereka semua. Di kantor, dengan marah Yoo Sung memojokan Min Kyu di kaca setelah mendengar jawaban darinya. Apa sebenarnya kesalahanku, apa salah membenci artis tanya Min Kyu dengan tersenyum.
Episode 12 – Akar dari Segala Rumor
Dokter menjelaskan konisi Tae Sung yang kelelahan kepada Han Byeol dan Jung Yeol dan akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut jika Tae Sung sudah sadar. Han Byeol menggenggam tangan Tae Sung, memberi tahu kalau ia akan kembali ke kantor untuk mengurus sesuatu. Han Byeol kembali ke kantor, melihat para timnya menjawab semua telepon kemudian duduk di mejanya dan menulis pernyataan resmi terkait rumor Tae Sung.
Tae Sung membuka matanya, melihat Jung Yeol yang menemaninya kemudian bertanya berapa lama tidak sadarkan diri dan di jawab 3 jam oleh Jung Yeol kemudian kembali bertanya di mana Han Byeol. Dia tadi di sini, tapi baru saja kembali ke kantor ucap Jung Yeol. Polisi sedang menginterogasi Pak Kang, ini masalah serius jadi, semuanya akan berjalan cepat ucap Soo Hyuk kepada Han Byeol dan Yoo Sung saat berada di ruang rapat.
Mereka memulai rapatnya setelah Ji Hoon datang dan membahas rumor mengenai Tae Sung. Setelah pertemuan selesai, Ji Hoon dan Han Byeol pergi ke rumah sakit menemui Tae Sung. Sementara Yoo Sung menemui Eun Si Woo dan menyuruhnya untuk bersabar demi Tae Sung, saat Eun Si Woo akan mengatakan yang sebenarnya. Ji Hoon menyuruh Tae Sung untk beristirahat sampai sembuh kemudian pergi dari sana. Mengetahui situasinya, Jung Yeol pergi dari sana.
Ji Hoon sedang menyetir seraya memikirkan perkataan Eun Si Woo yang akan mengatakan sesuatu kepada Tae Sung kemudian meneleponnya, menanyakan keberadaannya kemudian pergi ke tempat Eun Si Woo. Tidak ada gunanya merahasiakan ini darimu, ternyata banyak sekali yang tidak kuingat ucap Eun Si Woo seraya tersenyum. Ji Hoon menyuruh Eun Si Woo unntuk tetap menjalani pengobatan alih-alih kembali.
Dengan menangis, Eun Si Woo berkata aku ingin meminta maaf karena gagal sebagai seorang ibu, meninggalkannya sendirian dan kesepian jadi aku ingin melakukannya sebelum kenangan itu juga terhapus. Min Kyu mengaku mengirim dua surel kepada para reporter, karena tidak memiliki bukti niat buruk, dia mungkin akan dipecat dari DS Actors dan dia menyangkal kafe klub pembencinya bukan dirinya ucap Soo Hyuk kepada Tae Sung.
Tae Sung menyuruh seseorang masuk, setelah pintunya di ketuk tapi tidak ada yang masuk kemudian membuka pintu dan menemukan surat yang di selipkan di pintu terjatuh. Di ruangannya, Soo Hyuk membaca artikel Tae Sung yang di tulis Ki Bbeum kemudian memberikan emot suka di artikelnya. Da Hye membalas semua komentar buruk tantang Tae Sung dengan pembelaan.
Ke esokan paginya, Han Byeol mengunjungi Tae Sung di rumah sakit, menanyakan keadaannya, memberi tahu kalau ia menyelesaikannya dan melarang Tae Sung membaca artikel. Tae Sung memberi tahu kalau ia baik-baik saja kemudian memeluk Han Byeol. Setelahnya mereka pergi ke tempat kerjanya masing-masing. Tae Sung dan Jung Yeol kembali pergi dari tempat syuting karena syutingnya di batalkan. Di dalam mobil, Tae Sung mengingat ucapan Eun Si Woo yang melarangnya memanggil dirinya ibu.
Sementara di lokasi syuting, Da Hye membela Tae Sung di saat sang sutradara mempercayai rumor mengenai Tae Sung berselingkuh kemudian mengancam akan mengundurkan diri jika memecat Tae Sung. Han Byeol menghela nafasnya saat membaca komentar yang kebanyakan mempercayai Tae Sung berselingkuh dan mempunyai anak. Ki Bbeum menolak Young Ki yang menyuruhnya menulis artikel tentang Tae Sung karena harus memeriksa faktanya.
Kita hanya punya dua pilihan bagus, merahasiakan siapa ibunya selamanya atau mengungkapkannya ucap Yoo Sung kepada Han Byeol. Kedua pilihan akan berdampak negative, jika mengatakan yang sebenarnya, citra bintang topnya akan bertahan tapi dirinya akan terluka ucap Han Byeol kemudian memberi tahu kalau ia akan membicarakannya dengan Tae Sung.
Tae Sung menangis saat membaca artikel dan komentar negative tentang dirinya kemudian bertanya kepada Yoo Sung yang baru datang, semua ini terjadi karena aku tidak bilang siapa Eun Si Woo bagiku, haruskah aku bilang bahwa dia ibu kandungku. Aku tahu ini menyakitkan tapi kelihatannya begitu, jika tidak semua kerja keras yang kita lakukan sampai saat ini hanya akan berakhir sia-sia ucap Yoo Sung.
Pada akhirnya, kamu hanya manajer biasa, kamu yang paling mengenalku tapi teganya kamu melakukan ini kepadaku. ucap Tae Sung kemudian memasuki kamarnya, mengabaikan Yoo Sung yang menyuruh mendengarkannya.
Setelah memberikan naskah kepada Si Duk, Ho Young kembali ke ruanganya tapi tidan jadi saat melihat Yoo Sung berkaca-kaca kemudian menghampiri dan memeluknya dari belakang seraya berkata aku hanya menghiburmu, anggap saja aku sebagai pohon jadi bersandarlah kepadaku.
Ki Bbeum membaca pesan dari Soo Hyuk yang memuji artikelnya kemudian pergi ke sebuh bar. Soo Hyuk datang dan menghampiri Ki Bbeum, kemudian duduk disebelahnya. Menurutku kamu keren hari ini, artikelmu juga, aku hanya menekan tombol “suka” pada artikel itu ucap Soo Hyuk. Aku harus mentraktirmu hari ini ucap Ki Bbeum kemudian minum bersama.
Kang Yoo Sung sangat sibuk dan aku memecat Kang Min Kyu ucap Dae Soo saat melihat pemotretan Jae Hyun dan Yuna. Yuna mengajak Jae Hyun pergi ke sungai dan memakan ramyeon saat syuting selesai nanti. Yuna berpura-pura menjambak rambut Jae Hyun saat Dae Soo datang. Dae Soo menghentikan mereka berdua, menyuruhnya saling membenci karena keadaan akan kacau saat satu skandal mucul.
Kenapa tanya Yuna saat melihat Jae Hyun murung. Jae Hyun memberi tahu kalau ia sedikit takut. Setelah kupikir-pikir, aku baru mulai menghasilkan cukup uang untuk membeli tas Hermes dan akan mendapat masalah jika terfoto bersamamu jadi kita putus saja dan makanlah ramyeon sendiri ucap Yuna kemudian pergi dari sana.
Han Byeol kembali menutup pintu dan pergi dari sana saat mendnegar timnya yang membicarakan rumor Tae Sung. Dan sekarang sedang berada di dalam mobilnya. Han Byeol menjawab telepon yang masuk. Eun Si Woo memasuki ruangan tempat pers di adakan kemudian duduk di meja yang di sediakan dan mulai berkata halo, sudah lama aku tidak berdiri di depan kalian semua. Di ruangannya, Tae Sung juga menyaksikan siaran langsung pers Eun Si Woo.
BERSAMBUNG……
Sampai berjumpa lagi di Shooting Stars Eps 13 dan jangan pernah bosen untuk membaca di drama yang aku tulis, salam A2One.